PERTANDINGAN SELANJUTNYA : 6 AGUSTUS 2012, VALERENGA VS MANCHESTER UNITED 7 AGUSTUS 2012, MANCHESTER UNITED vs BARCELONA 11 AGUSTUS 2012, HANNOVER 96 vs MANCHESTER UNITED HASIL PERTANDINGAN : BRITANIA RAYA 3 vs 1 UEA (RYAN GIGGS ’16, SCOTT SINCLAIR ’73, DANIEL STURRIDGE ’76 - RASHED EISA ’60) SHANGHAI SHENHUA 0 VS 1 MANCHESTER UNITED (SHINJI KAGAWA'68) TRANSFER : THE DAILY STAR SUNDAY MENYATAKAN VAN PERSIE BERSEDIA MERAPAT KE OLD TRAFFORD DENGAN CATATAN MENDAPAT GAJI SETARA DENGAN WAYNE ROONEY (£220.000 per pekan)

18 July 2012

Ferdinand Terkesan Dengan Kemampuan Nick Powell

Nick Powell
Nama Nick Powell langsung meroket setelah Manchester United mencaploknya di bursa transfer musim panas ini. Sebelumnya tak banyak orang yang tahu kehebatan pemain 18 tahun ini. Termasuk bek United, Rio Ferdinand.

Hal itu tentu sangatlah wajar. Selain masih belia, gelandang serang anyar United ini sebelumnya hanya tampil membela klub Crewe Alexandra yang saat itu masih tampil di League Two, liga di bawah League One dan Championship.

Ferdinand menjadi salah satu pemain Manchester United yang sempat dibuat bingung dengan keputusan Sir Alex Ferguson memboyong Powell. Namun, setelah melihat aksi Powell lewat video, Ferdinand tanpa ragu memuji performa sang pemain baru itu.

"Dia (Powell) seorang pemain yang punya prospek. Saya telah melihat cuplikan-cuplikan video dia dan melihat beberapa pertandingan dia saat di rumah," kata Ferdinand dilansir tribal.

"Dia punya gaya yang susah ditebak. Dia dapat melakukan sesuatu yang tidak pernah Anda duga. Dia sepertinya seorang pemuda yang penuh percaya diri dan sangat mudah menyatu di tim," lanjut Ferdinand.

Ferdinand juga memuji penampilan Powell saat menjalani latihan di Trafford Training Centre (TTC). Ferdinand tampak senang Powell mampu berlatih tanpa beban meski datang dengan status pemain 'kurang terkenal'.

"Sebagai seorang pemain muda yang masuk ke lingkungan seperti Manchester United dari sebuah klub liga bawah, Anda harus mengakui bahwa beban berat pasti disandangnya," lanjut Ferdinand.

Sejatinya, melihat sepak terjang pemain bernama lengkap Nicholas Edward Powell ini tentu sangat pantas jika ia kini diboyong Ferguson ke Old Trafford. Di usia 16 tahun, Powell sukses menjalani debut bersama tim senior klub kota asalnya itu.

Puncaknya, pemilik tendangan jarak jauh ini berhasil mengantarkan Crewe Alexandra naik ke League One setelah musim lalu finish di posisi 7 dan berhak lolos lewat babak play-off.

Kini ia akan menjadi pemain masa depan Manchester United yang juga sukses mendapatkan Shinji Kagawa dari Borussia Dortmund.  (sj) bola.viva


Ikuti juga perkembangan terbaru Manchester United dan Timnas Inggris, lewat social network Manchester United ID. Di Twitter @id_ManUnited dan Facebook ManUnitedId.

Koleksi video Manchester United, Final Champions leauge 1999

0 comments:

Post a Comment

Terima kasih telah membaca berita ini.
Apa komentar Anda..?


:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i:
:j: :k: :l: :m: :n: :o: :p: :q: :r:
:s: :t: :u: :v: :w: :x: :y: :z: :ab:

 
Copyright © 2011 Manchester United ID | Melia Blogger | Design by WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha