PERTANDINGAN SELANJUTNYA : 6 AGUSTUS 2012, VALERENGA VS MANCHESTER UNITED 7 AGUSTUS 2012, MANCHESTER UNITED vs BARCELONA 11 AGUSTUS 2012, HANNOVER 96 vs MANCHESTER UNITED HASIL PERTANDINGAN : BRITANIA RAYA 3 vs 1 UEA (RYAN GIGGS ’16, SCOTT SINCLAIR ’73, DANIEL STURRIDGE ’76 - RASHED EISA ’60) SHANGHAI SHENHUA 0 VS 1 MANCHESTER UNITED (SHINJI KAGAWA'68) TRANSFER : THE DAILY STAR SUNDAY MENYATAKAN VAN PERSIE BERSEDIA MERAPAT KE OLD TRAFFORD DENGAN CATATAN MENDAPAT GAJI SETARA DENGAN WAYNE ROONEY (£220.000 per pekan)

11 June 2012

Kekuatan dan Kelemahan Inggris

Inggris, Informasi Berita Manchester United ManUnited-id - Bedah Kekuatan Inggris
Coach : Roy Hodgson
Main : 2
Menang : 2
Seri : 0
Kalah : 0

PERFORMA (Bintang 3)
Inggris sangat tidak dijagokan karena banyak hal saat menghadapi lawan terberat di grup D, Prancis. Pertama, pencetak gol terbaik mereka, Wayne Rooney, absen di dua pertandingan awal. Kedua, pelatih Roy Hodgson ditunjuk hanya sebulan sebelum turnamen. Itu bukan situasi yang ideal. Hal tersebut diperparah oleh banyaknya pemain andalan yang cedera. Kemenangan masing-masing 1-0 atas Norwegia dan Belgia tak bisa menjadi ukuran. Inggris jelas underdog. Namun, seperti kata Hodgson, apa pun bisa terjadi di sepak bola.

Penguasaan bola : 56%
Gol/kemasukan: 2,1/0,6
Menang/seri/kalah: 5/3/0
Kemenangan beruntun = 2
Kekalahan beruntun = 0

PERTAHANAN (Bintang 2)
Tembakan dari lawan : 7,1
Clean sheet: 5
Penyelamatan gawang : 2,9
Perangkap offside : 2
Pelanggaran per game: 11

Hanya Ashley Cole yang benar-benar mantap di barisan pertahanan. Tiga pemain lain bermasalah dengan kebugaran fisik. Apalagi beberapa pemain andalan tidak berpartisipasi karena cedera. Kehilangan Gary Cahill paling diratapi. Joleon Lescott diprediksi tidak bisa menjalin kemitraan yang pas dengan John Terry. Namun, setidaknya dia yang paling fit. Kekuatan Inggris justru terletak pada Joe Hart yang disebut-sebut sebagai kiper terbaik Inggris saat ini.

SERANGAN (Bintang 2)
Tembakan gawang :  4,6
Tembakan melenceng : 5,1
Corner kicks: 5,4
Terkena offside : 2,9
Pelanggaran dari lawan : 14,9  

Scott Parker dan Steven Gerrard akan menjadi dua gelandang bertahan yang baik. Parker terbukti sangat tenang dan bisa mengontrol permainan di depan empat bek. Sedangkan Gerrard dengan peran barunya sebagai kapten tentu akan sangat termotivasi.

Namun masalahnya, mereka tidak kreatif. Satu-satunya opsi Inggris adalah melakukan serangan cepat dari sayap. Ashley Young dan Theo Walcott menjadi harapan Inggris di departemen penyerangan. Sayang, Inggris tak punya striker mematikan. Danny Welbeck dan Daniel Strurridge masih muda dan miskin pengalaman. Teknik dan instingnya juga tak istimewa. (nur/c7/bas) jpnn


Ikuti juga perkembangan terbaru Manchester United dan Timnas Inggris, lewat social network Manchester United ID. Di Twitter @id_ManUnited dan Facebook ManUnitedId.

Koleksi video Manchester United, Final Champions leauge 1999

0 comments:

Post a Comment

Terima kasih telah membaca berita ini.
Apa komentar Anda..?


:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i:
:j: :k: :l: :m: :n: :o: :p: :q: :r:
:s: :t: :u: :v: :w: :x: :y: :z: :ab:

 
Copyright © 2011 Manchester United ID | Melia Blogger | Design by WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha